Desa Bersujud Desa Cepat Tanggap

Penulis detikban - 23 Jan 2019

24750
[addtoany]
Pembakal

Tanah Bumbu, Detik Banua. Co. Id – Tidak terasa sudah 15 bulan, Taufik Rahman (36) menjadi Pembakal (Kepala Desa) di Desa Bersujud Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Tanah Bumbu. Banyak sekali perubahan yang dilakukan oleh  Pembakal Opik, (sebutan warga kepadanya) terhadap pembangunan yang ada di Desanya.

Salah satu perubahan yang paling mencolok adalah perubahan kantor Desa menjadi lebih bagus dan rapi, hal tersebut nampak terlihat ketika kita akan memasuki kantor Desa Bersujud. Aura fositif sudah terasa dan kelihatan.

“Kantor Desa sekarang keliatan lebih bagus dan rapi sama seperti bank, pelayanannya ramah dan cepat, “Ujar sabri salah seorang warga Desa Bersujud.

Pembakal Opik saat ditemui di kantornya, Selasa, (22/1/19) mengatakan, kepercaaan masyarakat terhadap dirinya harus di jaga, jangan sampai masyarakat kecewa terhadap pelayanan yang di berikannya.

“Dalam bidang pelayanan harus menjadi nomor satu,”Imbuhnya.

Menururutnya, pelayanan yang diberikan ke masyarakat harus di tanggapi dengan cepat tidak peduli itu hari libur atau tidak. “Yang penting masyarakat merasa nyaman dengan pelayanan kami,” Jelasnya

“Mudah mudahan kedepannya kami bisa menyedikan WA kontak khusus sebagai Call Center Desa kami, biar pelayan dapat lebih terfokus dan terarah” Tambahnya.

Sejak pertama dilantik menjadi Kepala Desa, dia berkomitmen untuk menjadikan Desa Bersujud menjadi Desa  yang cepat tanggap terhadap permasalahan yang timbul dimasyarakat

Di singgung mengenai Program Dana Desa yang diterima. Pembakal Opik memfokuskan pada infrastruktur yang belum tersentuh oleh pemerintah terutama pencegahan banjir. Ia berpikir jika menggunakan Dana Desa pembangunan dapat lebih cepat terealisasi.

Namun demikian, baik pemerintah pusat, daerah dan desa bersama sama membangun untuk kesejahtraan masyarakat.

“Sekarang tidak ada perbedaan antara Pemerintah dengan Desa, semua bersatu bersama membangun Desa, untuk kesejahtraan masyarakat,”Tutupnya.

 

maskot-pemilu
baner2
ayo-vote-menangkan-video-wonderful-indonesia-di-unwto-award-170906x_3x2-rev170907
HARI JADI TANBU