Musrenbang Kusan Hilir, Bupati Tekankan Usulan Jangan Sampai Hilang

Penulis detikban - 06 Mar 2019

11760
[addtoany]
WhatsApp Image 2019-03-05 at 16.30.41

Detik Banua.Co.Id, BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu H Sudian Noor menghadiri Musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) dan Penyusunan Rencana Kerja Pembangunan daerah (RKPD) Tahun 2020 di gedung 7 Februari, Kecamatan Kusan Hilir, Selasa (5/3/2019)

Dalam sambutannya H. Sudian Noor saat mengatakan musrenbang kecamatan merupakan pengumpulan usulan-usulan yang telah dibuat oleh desa.

“Program kerja yang telah disusun, agar nantinya benar-benar dirangkum dan dimasukan ke dalam perencanaan pembangunan daerah. Jangan sampai hilang atau tercecer,” sebutnya.

Ia menambahkan, pengusulan yang dibuat desa harus berdasar prioritas utama. SKPD pun memperhatikan asas manfaat bagi kebutuhan masyarakat umum dalam menyusun anggarannya.

“Pemerintah daerah sebagai pelayan masyarakat harus terus bersinergi dengan semua pihak, hingga mampu terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Tanah Bumbu,” tegasnya.

selaras dengan Bupati, Camat Kusan Hilir Dewi Murni menambahkan Kusan Hilir dengan 34 desa dan 1 kelurahannya memiliki banyak usulan perencanaan pembangunan yang telah dibuat. oleh karenanya jangan sampai usulan yang menjadi skala prioritas tidak dimasukan

“Untuk itu mutu dan proses dari hasil Musrenbang akan sangat menentukan aspirasi kebutuhan masyarakat” katanya

Hadir dalam acara tersebut sejumlah kepala SKPD dan pejabat dilingkup Pemkab Tanbu, Lurah, Kepala Desa se- Kecamatan Kusan Hilir, unsur muspika, serta tamu undangan lainnya.

maskot-pemilu
baner2
ayo-vote-menangkan-video-wonderful-indonesia-di-unwto-award-170906x_3x2-rev170907
HARI JADI TANBU