Penulis detikban - 23 Feb 2020
Detik Banua. Co.id, BATULICIN – Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor di dampingi Bupati Tanah Bumbu H Sudian Noor membuka kegiatan Jhonlin Ride bertempat di Lapangan Tembak Polres Tanah Bumbu, Minggu (23/02/20)
Nampak Hadir Ketua Umum HIPMI Pusat Mardani H Maming, Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Agoes Rakhmady dan HM Alpiya Rakhman, Kapolres Tanbu, Dandim Tanbu serta sejumlah pejabat lainnya baik tingkat Provinsi maupun Kabupaten.
Sebelum melepas event Jhonlin Ride, Gubernur yang kerap disapa Paman Birin ini menyampaikan harapannya kepada masyarakat Kalimantan Selatan khususnya Tanah Bumbu
“Kegiatan ini tentunya dapat menyehatkan warga dan juga dapat menciptakan kualitas udara bersih dan sehat,” tuturnya.
Paman Birin juga sangat mengapresisasi dilaksanakannya kegiatan Jhonlin Ride ini terutama kepada panitia pelaksana.
Sementara itu Aries YK, Ketua Panitia Jhonlin Ride mengatakan, jumlah peserta yang mengikuti event ini sebanyak 6.500 orang. Untuk rute 100KM sebanyak 1.700 orang, sisanya untuk rute fun 20KM.
Untuk rute 100KM start dimulai dari Lapangan Tembak Polres Tanbu menuju arah Gua Liang Bangkai, sedangkan untuk rute 20KM menuju arah simpang Karang Bintang dan kembali lagi ke tempat semula.
Ia menambahkan pihaknya menyediakan hadiah doorprize dengan total nilai 500 juta rupiah
Aries menjelaskan event yang di gelar oleh Jhonlin Group ini, selain sebagai ajang silaturahmi para pesepeda juga memperkenalkan destinasi wisata yang ada di Tanah Bumbu.
“Seperti rute Extreme 100KM yang melewati pintu masuk Gua Liang Bangkai,dimana tempat ini merupakan salah satu tempat kebanggan warga Tanah Bumbu,” jelasnya.
Peserta finish pertama untuk jarak 100KM adalah Andi Syamsuddin (H Isam) dengan waktu tempuh 2 jam 31 menit, sedangkan untuk jarak 20KM finish pertama di raih Agoes Rakhmady (Pembakal Agoes) yang juga merupakan Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu dengan waktu tempuh 1 jam 16 menit.
Man