HUT Ke-33, FIF Cabang Batulicin Ikut Hijaukan Bumi

Penulis detikban - 29 Okt 2022

2560
[addtoany]
IMG-20221029-WA0011
DETIK BANUA. Co.Id, BATULICIN – PT Federal International Finance (FIFGROUP) melakukan penanaman 33 ribu bibit pohon di sepanjang tahun 2022.
33 ribu bibit tersebut tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Hal itu dalam rangka menyemarakkan hari ulang tahun (HUT) FIFGROUP ke-33
Dengan mengusung tema ‘Hijaukan Bumi’ FIFGROUP ingin berperan serta dalam menghijaukan bumi.
Terkai hal tersebut, FIF Cabang Batulicin berperan serta melakukan penanaman bibit di Area Hijau SMKN 1 Simpang Empat, Jum’at (28/10/22)
Kepala Cabang FIFGROUP Batulicin Lalu Heriyadi Surya mengatakan ada sebanyak 552 bibit pohon diserahkan ke SMKN 1 Simpang Empat. ini sebagai bentuk kepedulian FIFGROUP dalam pelestarian lingkungan yang salah satunya dengan penanam bibit pohon,
“Secara serentak Nasional kita  membagikan bibit pohon dalam rangka memperingati HUT ke-33 FIFGROUP,” Ungkapnya.
Lalu menambahkan program ini sejalan dengan tema dalam mendukung program pemerintah menghijaukan bumi dengan menanam pohon.
Dia juga menyebut  tanaman yang diserahkan kesekolah berupa jenis Ketapang, Alpukat, Durian, Nangka, Petai, Asam Jawa, Mahoni, Kemiri, Mangga, dan Petai Cina berjumlah 552 bibit,
Sementara Kepala Sekolah SMKN 1 Simpang Empat,  Amran Ali, mengatakan sangat berterimaksih kepada FIFGROUP yang sudah memberikan bibit tanaman dan sangat mengapresiasi FIFGROUP atas kepeduliannya terhadap lingkungan, serta bentuk kerjasama yang baik dengan mendukung program pemerintah dalam penghijauan lingkungan melalui aksi tanam pohon ini.
“Kami ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada FIFGROUP semoga kerjasama ini terus berlanjut. Apalagi kegiatan tanam pohon sejalan dengan program sekolah untuk lebih mencintai lingkungan,”ujarnya
Tanaman yang diberikan ini menurutnya nanti akan ditanam pada lahan kritis sehingga dapat memberikan efek baik seperti keindahan dan kenyamanan lingkungan
Melalui  program budidaya pembibitan pohon ini bisa menjadi media untuk para siswa didik khusus nya jurusan pertanian agar bisa lebih mengembangkan kopetensinya. (REL/Man)
maskot-pemilu
baner2
ayo-vote-menangkan-video-wonderful-indonesia-di-unwto-award-170906x_3x2-rev170907
HARI JADI TANBU