Plt Dinas PMD Tanbu Monitoring Ke Desa Sungai Dua laut

Penulis detikban - 30 Mei 2021

3160
[addtoany]
3b606946-fabc-4c9e-8570-79a3a40c366c

Detik Banua.Co.Id, TANAH BUMBU – Plt Kepala Dinas PMD, Samsir, SE, M, AP di dampingi Camat Sungai Loban Rusdiansyah, SH melakukan monitoring penggunaan dana desa tahun 2021, di Desa Sungai Dua Laut Kecamatan Sungai Loban, Sabtu (29/05)

Tujuan dilaksanakannnya monitoring adalah untuk memantau sejauh mana perkembangan pengggunaan dana desa dan alokasi dana desa di desa tersebut.

Dalam kesempatan tersebut Samsir meninjau beberapa pembangunan diantaranya pembangunan jembatan berukuran 6×9,5 meter di RT 03 yang dilaksanakan secara swakelola menggunakan anggaran Dana Desa. Dan Pembangunan Bronjong di Muara Sungai Dua laut yang dibangun secara swadaya oleh masyarakat

Selain itu Samsir  juga mengunjungi potensi wisata desa yang cukup menjanjikan untuk pendapatan asli desa dengan keindahan tebing pantai dan terumbu karangnya.

“Intinya kita turun kedesa, kita bimbing desa, jika ada yang kurang maka akan segera perbaiki,” ujarnya

Dalam kunjungannya Ia menyempatkan diri bersilaturahmi dengan Kepala Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan perwakilan masyarakat untuk membahas anak yatim yang diminta Bupati Bumbu

Tak lupa juga dibahas refucosing anggran dana Desa sebanyak 8% untuk penanganan covid-19.

Sementara Pjs Kepala Desa Sungai Dua laut, Muklis Anwar, SE merasa senang dengan junjungan Pj Kepala Dinas di desanya.

Ia berharap kunjungan seperti ini akan terus dilaksanakan, “Sehingga jika ada kekurangan dapat langsung kami perbaiki,” katanya.

Muklis Anwar menjelaskan penggunaan dana desa ditempatnya sudah cukup baik khususnya kegiatan fisik, dimana masyarakat sudah mulai mengerti bahwa gotong royong dalam memajukan  desa sangat dibutuhkan.

“Seperti pembuatan bronjong untuk mencegah abrasi dan pengembangan desa wisata,” tutupnya

Red/Rel

 

maskot-pemilu
baner2
ayo-vote-menangkan-video-wonderful-indonesia-di-unwto-award-170906x_3x2-rev170907
HARI JADI TANBU