Agoes Rakhmady Pimpin Rapat Paripurna Hari Jadi Kabupan Tanah Bumbu Ke-20

Penulis detikban - 07 Mei 2023

980
[addtoany]
img_1683420297777
DETIK BANUA.CO.ID, TANAH BUMBU – Wakil Ketua II DPRD Tanah Bumbu, Agoes Rakhmady pimpin rapat paripurna Hari Jadi Kabupaten Tanah Bumbu ke -20, bertempat diruang utama, Kamis (6/4)
DPRD Tanbu berharap ke depannya Tanbu bisa lebih baik lagi.
Rapat paripurna itu dihadiri Bupati Tanah Bumbu melalui Sekda H Ambo Sakka.
Dalam paparannya Ambo sakka mengatakan rata-rata realisasi kinerja daerah sebesar 94,29 persen dengan kategori sangat berhasil.
Selain itu juga capaian pembangunan juga meningkat seperti struktur sosial. Target 68,00-68,58 dan tercapai sebesar 71,00.
Kemudian meningkatnya mutu pendidikan dengan angka rata-rata lama sekolah 8,11 tahun-8,23 tahun, dan terealisasi sebesar 8,25 tahun.
Kedua capaian indikator sasaran tersebut sudah memenuhi target yang telah ditetapkan di tahun 2022.
Di usia memasuki 20 tahun ini, Pemkab Tanbu terus berupaya mengarahkan segenap sumber daya dan potensi yang ada untuk mewujudkan masyarakat yang mandiri dan sejahtera.
Dikatakan sekda, keberhasilan dalam capaian kinerja penyelenggaraan pemerintahan tahun 2022 ini berkat dukungan dan peran serta legislatif, eksekutif dan masyarakat.
“Dalam kesempatan ini, saya mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan. Kami menyadari masih terdapat kekurangan dalam upaya mewujudkan kesejahteraan masyakarat dan kemajuan Tanbu,“ kata Ambo Sakka
“Kami mengharapkan saran dan masukan dari pimpinan dan anggota dewan yang terhormat untuk perbaikan kinerja penyelenggaraan pemerintahan tahun berikutnya,” sambung Ambo Sakka.
Ia mengajak dewan menguatkan langkah untuk melakukan akselerasi sejalan dengan meningkatnya harapan dari masyarakat. (REL)
maskot-pemilu
baner2
ayo-vote-menangkan-video-wonderful-indonesia-di-unwto-award-170906x_3x2-rev170907
HARI JADI TANBU