Dinas PMD Tanbu Gelar Sosialisasi Pilkades Bagi KPPS

Penulis detikban - 09 Mar 2023

860
[addtoany]
img_1678373345519
DETIK BANUA.CO.ID, TANAH BUMBU – Dalam rangka melaksanakan tahapan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) gelombang pertama tahun 2023. Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Tanah Bumbu menggelar sosialisasi Pilkades bagi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS)
Selain itu kegiatan juga diikuti oleh panitia pengawas pemilihan, Pj Kepala Desa dan 1 orang perwakilan BPD
Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 3 hari mulai  tanggal 7 hingga 9 Maret 2023 bertempat di Aula Kecamatan masing
Kepala Dinas PMD Samsir dalam sambutannya menyampaikan hari pemungutan suara pemilihan kepala desa tinggal menghitung hari. Oleh karenanya KPPS diberikan pemahaman tentang tata cara pemilihannya.
“Hari ini hari terakhir sosialisasi Pilkades bagi KPPS, kami berharap KPPS dapat mengerti tugas dan fungsinya karena suksesnya Pilkades tergantung kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), jadi ikuti acara ini dengan sebaiknya jangan sampai petugas tidak paham dengan tugasnya nanti, petugas KPPS sering-sering kordinasi PPS, PJ Kepala Desa sampai kepada Tim Pengawas Kecamatan untuk menghindari kesalahan dalam melaksanakan tugas,” katanya saat menyampaikan sambutan di Aila Kecamatan Mantewe
Tahapan selanjutnya penyampaian Visi Misi calon Kepala Desa, Kampanye dan hari tenang, “kami menghimbau mari kita ciptakan suasa Aman, damai dan sukses,” sampainya
maskot-pemilu
baner2
ayo-vote-menangkan-video-wonderful-indonesia-di-unwto-award-170906x_3x2-rev170907
HARI JADI TANBU