Bupati Zairullah Puji Kinerja Nakes Tanbu Tangani Pendemi Covid-19

Penulis detikban - 16 Nov 2021

2070
[addtoany]
WhatsApp-Image-2021-11-15-at-11.51.53-AM-1024x684

Detik Banua.Co.Id, BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu HM. Zairullah memuji kinerja Tenaga Kesehatan (Nakes) dalam menangani pandemi Covid-19 di Bumi Bersujud.

Pujian orang nomor satu di Tanbu tersebut disampaikan saat memberikan sambutan pada Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-57 di Halaman Kantor Dinas Kesehatan Tanbu  Gunung Tinggi, Senin (15/11).

Zairullah mengatakan jajaran Dinkes bersama tenaga kesehatan telah mampu memberikan pelayanan ke masyarakat dan menangani pandemi Covid-19 di Tanbu bahkan menjadi yang terbaik di Kalimantan Selatan.

“Ini adalah kerja keras tenaga kesehatan dan kebersamaan semua pihak, khususnya gerakan yang dilakukan Kapolres, Dandim, dan Kejari beserta jajarannya karena tanpa dukungan semua pihak tentunya masyarakat akan sulit untuk di dorong dan di motivasi untuk bersama-sama menanggulangi Covid-19,” kata Zairullah.

Selain itu, kerja keras SKPD Lingkup Pemkab Tanbu yang mana Kepala SKPD turun langsung kelapangan untuk melakukan monitoring ke desa-desa memastikan pelaksanaan vaksinasi berlangsung aman dan lancar.

“Mungkin ini yang tidak ada di daerah lain. Kerjasama yang solid dan SKPD yang turun kelapangan guna mensukseskan program vaksinasi,” ungkap Bupati.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Tanbu, H. Setia Budi, mengatakan kegiatan HKN Ke-57 dilaksanakan secara sederhana dan menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19.

Peserta yang hadir dibatasi, masing-masing Puskesmas mengirimkan sekitar 40 orang saja.

Ia juga melaporkan ke Bupati bahwa penanganan Covid-19 di Tanah Bumbu menjadi yang terbaik di Kalsel atau menempati urutan pertama.

Budi juga mengatakan, untuk perkembangan kasus Covid-19 Tanbu pertanggal 14 November 2021 yakni 0 kasus. Keterisian tempat tidur rumah sakit atau Bed Occupancy Rate (BOR) = 0, Isolasi = 0, dan Kasus Aktif = 0.

Sedangkan pencapaian Vaksin pertanggal 14 November 2021 yakni dosis pertama 145.972 suntikan atau 60,9 persen.

Untuk total jumlah suntikan vaksinasi termasuk dosis kedua sebanyak 221.428 dari total target 239.539 sasaran.

Sedangkan vaksinasi lansia sudah mencapai posisi 42 persen yaitu melampaui target yang ditetapkan nasional yaitu 40 persen.

Acara Peringatan HKN Ke-57 di Tanbu juga dirangkai dengan penyerahan Piagam Penghargaan kepada pemenang lomba diantaranya Lomba Inovasi Desa, Lomba Posbindu, Lomba Asman Toga, dan lainnya.

Hadir pada HKN yakni Bupati Tanbu, Wakil Ketua DPRD, Dandim, Kapolres, Kejari, Ketua TP PKK Tanbu, TP2D, Kepala SKPD, dan undangan lainnya. (Rel/Red)

maskot-pemilu
baner2
ayo-vote-menangkan-video-wonderful-indonesia-di-unwto-award-170906x_3x2-rev170907
HARI JADI TANBU