Kunjungi Tanbu, Tim Gugus Tugas Kalsel Berikan Edukasi Tentang Protokol Kesehatan

Penulis detikban - 21 Jun 2020

8960
[addtoany]
WhatsApp Image 2020-06-19 at 09.43.36

Detik Banua. Co.Id, BATULICIN – Edukasi harus dilakukan secara berulang dan terus menerus, dimana dengan cara tersebut  diharapkan akan melekat dalam ingatan masyarakat dan berubah menjadi suatu tindakan positif.

Hal itu disampaikan Ketua Tim Koordinasi Bidang Sosialisasi dan Edukasi GTPP Covid-19, Riko Ijami, saat menyampaikan sosialisasi penyebaran informasi dan edukasi tentang protokol kesehatan Covid-19, Jum’at (19/06/20)

Riko Ijami yang juga merupakan Kepala Perlindungan Anak Provinsi Kalimantan Selatan menamabahkan edukasi yang di sampaikan secara berulang akan memberikan edukasi dan informasi sehingga menjadi rutinitas masyarakat dlam mencegah penularan covid-19.

Dalam kegiatan itu Riko berharap ada langkah inovatif dalam melaksanakan pola edukasi yang refresif baik secara gabungan atau terorganisir.

Riko menjelaskan bahwa sampai saat ini masih ditemukan masyarakat yang belum memahami cara penyebaran Covid-19 dan dampak yang ditimbulkan.

“Oleh karena itu tugas kita memberikan edukasi dan informasi secara benar dan terus menerus agar masyarakat paham dan memiliki kesadaran akan pencegahan Covid-19,” jelasnya.

Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 17 hingga 23 Juni 2020 tersebut dilakukan dengan lebih masif yakni dengan membuat media komunikasi seperti baleho, spanduk dan stiker keseluruh wilayah di Tanah Bumbu

Menurutnya hal itu sesuai dengan instruksi Ketua Tim Gugus Tugas Provinsi Kalsel.

(ril/dbol)

maskot-pemilu
baner2
ayo-vote-menangkan-video-wonderful-indonesia-di-unwto-award-170906x_3x2-rev170907
HARI JADI TANBU